Berita baik untuk pengguna Mobee!

Saat ini Render (RNDR), Bittensor (TAO), dan Fetch.ai (FET)  telah tersedia di aplikasi Mobee. Kini Anda dapat mulai membeli atau melakukan transaksi dengan ketiga token terbaru ini mulai hari Rabu, 10 Januari 2024.

Sekilas Tentang Render (RNDR)

Render adalah sebuah platform yang memudahkan pengguna untuk menyumbangkan daya GPU yang tidak terpakai dari perangkat rumah mereka guna membantu proyek rendering motion graphic dan efek visual. Sebagai gantinya, mereka mendapatkan token Render (RNDR), token utilitas asli Render Network. Dengan menciptakan jaringan peer-to-peer (P2P), pengguna dapat memanfaatkan daya komputasi yang kurang dimanfaatkan secara murah dan efisien. Render sangat menyederhanakan proses rendering tradisional, streaming 3D, dan efek visual lainnya.

Sekilas Tentang Bittensor (TAO)

Bittensor adalah protokol open source yang mendukung jaringan machine learning berbasis blockchain yang terdesentralisasi. Hadirnya jaringan Bittensor ini bertujuan untuk menciptakan pasar untuk artificial intelligence atau AI, di mana model machine learning dilatih secara kolaboratif. Jaringan Bittensor akan memberikan kompensasi dalam bentuk TAO, aset kripto milik jaringan Bittensor, berdasarkan nilai yang mereka berikan kepada kolektif.

Sekilas Tentang Fetch.ai (FET)

Fetch.ai (FET) adalah jaringan machine learning terdesentralisasi yang hadir untuk mendemokratisasi akses ke teknologi artificial intelligence (AI). Fetch.ai diciptakan dengan untuk menyediakan jaringan permissionless. Sehingga, siapapun dapat terhubung dan mengakses set data melalui AI otonom.

Jaringan Fetch.ai didukung oleh token utilitasnya, FET, yang digunakan untuk membuat, menerapkan, dan melatih digital twin, yang memainkan peran penting dalam smart contract dan oracle pada platform Fetch.ai.