BTC

Bitcoin Pulih ke Level 56,080 Dolar AS - Hold BTC/USD

Harga aset Bitcoin dapat kembali pulih setelah berhasil menguat +3.69% secara harian yang membuat Bitcoin kembali ke harga 56,080 dolar AS. Walaupun sentimen pasar terhadap Bitcoin masih bersifat pesimis, tetapi apabila melihat data total open interest harian Bitcoin senilai +0.99% dan total funding rate harian senilai -0.0013% mengindikasikan kondisi pelaku pasar masih belum stabil serta belum terdapat tanda kenaikan harga yang signifikan dalam waktu dekat.

 Ditambah dengan faktor Bitcoin ETF Spot, sejak tanggal 5 Agustus 2024 hingga saat ini tercatat pedagang BTC ETF Spot yaitu Blackrock dengan produk Ibit Shares tidak melakukan aksi jual ataupun beli Bitcoin alias net zero flow. Hal tersebut membuat pasar Bitcoin masih dalam kondisi pesimis melihat total arus keluar BTC ETF Spot dari seluruh pedagang Bitcoin ETF menjadi net outflow dengan penjualan terbesar dari GBTC milik Grayscale senilai -$101m dan ARKB milik Ark Investment senilai -$97.9m selama dua hari ke belakang.

Analisis teknikal : BTC/USD diproyeksikan akan cenderung sideways tertahan dalam waktu satu minggu kedepan dalam rentang harga 50,000 - 58,000 sebagai level support dan resistance. Dalam rentang harga tersebut, kondisi indeks fear and greed saat ini di level 34 yang berarti pasar masih dalam kondisi pesimis namun dengan kondisi Bitcoin dominance yang makin menguat stabil di level 57% membuat Bitcoin menjadi aset kripto terbaik untuk berinvestasi di berbagai kondisi pasar

ETH

Pasar Aset Ethereum Tampak Pesimis untuk Pemulihan Harga - Hold ETH/USD

 Harga aset Ethereum nampak masih dalam kondisi keraguan sehingga terlihat sulit untuk kembali membuat harga Ethereum naik diatas 3,000 dolar AS. Hal ini terpantau dari kondisi total open interest harian masih melemah -1.95% dan total funding rate harian juga melemah senilai -0.0044%. Hal ini membuat kondisi pasar aset Ethereum masih dalam kondisi pesimis dan nampak sulit untuk menguat di atas 3,000 dolar AS dalam waktu minggu ini.

Kondisi instrumen aset ETF Spot Ethereum masih mencatatkan total arus keluar dari seluruh pedagang ETF Ethereum senilai -$496.40m sejak hari pertama ETF Spot Ethereum diperdagangkan. Total likuidasi aset Ethereum di pasar derivatif secara harian nampak seimbang dengan $27.80m untuk posisi long dan $22.98m untuk posisi short sehingga kondisi ini memvalidasi keseimbangan posisi beli dan jual hari ini tanpa kepastian arah harga selanjutnya dalam waktu dekat.

Analisis teknikal: ETH/USD diproyeksikan masih akan sulit untuk kembali di atas 3,000 dalam waktu dekat sehingga level tersebut dapat menjadi resistance untuk diuji. Level sideways untuk rentang harga Ethereum diperkirakan akan tertahan di antara 2,000 - 2,600 untuk waktu dekat.

Altcoin

Ondo Luncurkan Aset US Treasuries Pertama yang Ditokenisasi di Ekosistem Aptos - Buy on Weakness

Ondo telah meluncurkan $USDY di Aptos, memungkinkan ekosistem Aptos untuk dengan mudah memperoleh aset Treasury AS pertama yang di tokenisasi di Aptos dan memanfaatkannya di berbagai dApps. Hingga saat ini, Aptos mainnet telah memproses 1 miliar transaksi dengan lebih dari 20 juta pengguna unik, termasuk 445.000+ pendaftaran baru hanya dalam minggu terakhir bulan Juli. (Source: Twitter Ondo).

Analisis teknikal: Pergerakan ONDO/USD sejak market crash senin lalu cenderung sideways dan berada di level support 0.66470241 - 0.7003021, kondisi RSI menunjukkan oversold, selama mampu bertahan di atas level tersebut ada peluang untuk buy on weakness, menandakan tekanan jual sudah berkurang.

Makroekonomi dan Sentimen Pasar

Indeks Dollar Amerika Serikat Kembali Menguat

Pada 7 Agustus 2024, Indeks Dolar AS (DXY) menguat sebesar 0,33% mencapai level 103,275, setelah sebelumnya naik 0,25% pada 6 Agustus 2024. Penguatan ini didorong oleh meningkatnya aktivitas di sektor jasa Amerika Serikat, dengan Indeks Pembelian Manajer Jasa (PMI) naik dari 48,8% pada bulan sebelumnya menjadi 51,4%, memasuki wilayah ekspansi, menurut laporan yang diterbitkan oleh Institute for Supply Management (ISM) pada hari Senin. Sementara itu, nilai tukar USD/IDR tetap kuat di level 16.159. 

AnalIsa Teknikal: Nilai mata uang rupiah yang semakin kuat seminggu terakhir membawanya kembali ke harga 16,124 dengan proyeksi dalam waktu dekat dapat kembali ke level 15,941. Terbaru pada 7 Agustus 2024 jam 10.00 AM telah dirilis data cadangan devisa Indonesia dengan nilai aktual $145.4b yang menguat dari nilai sebelumnya di $140.2b. 

Melihat dolar AS yang kian menguat, Flexi Earn dapat menjadi salah satu produk yang tepat untuk Anda. Investasi stablecoin melalui Flexi Earn dan dapatkan keuntungan hingga 7% APR. Coba sekarang!