BTC

Pembalikan Harga ke Bawah - Sell

Terkini kondisi harga pasar aset koin Bitcoin menampilkan pergerakan harga yang berbalik arah menuju pelemahan yang cukup signifikan secara harian. Hal ini disebabkan pasca koin Bitcoin terindikasi gagal menguji penembusan level resistance di $68,503. Total harian open interest BTC di +0.16% terpantau menurun dari dihari sebelumnya masih dikisaran +2%. Secara makro ekonomi, di 29 Juli 2024 terdapat rilis pengumuman data US Dallas Manufacturing Index yang melemah di angka -17.5% dari sebelumnya di -15.1% yang membuat aset dengan risiko tinggi mengalami tekanan jual seperti yang terjadi pada indeks NASDAQ yang melemah -6.4% sejak 11 Juli 2024.

Analisis teknikal BTC saat ini menunjukkan level support terdekat di rentang $63,683 - $64,000USD dengan proyeksi penurunan hingga -5% dalam waktu dekat. Hal ini dapat dijadikan untuk mengambil aksi sell untuk profit taking dan bersiap untuk mengambil sikap buy saat mencapai level support strategis.

ETH

Harga Stabil di Batas Resisten - Buy

Pergerakan harga koin Ethereum terkini sedikit berbeda dari Bitcoin, Ethereum terpantau dapat stabil bertahan di level kritis resistance dengan masih memiliki potensi ruang kenaikan hingga $3565 USD. Pasar derivatif Ethereum memiliki total open interest menguat +4.70% mengindikasikan kenaikan level optimisme pelaku pasar di aset Ethereum dengan nilai total funding rate Ethereum saat ini di 0.0104% signifikan melebihi nilai di hari sebelumnya.

Analisis teknikal koin ETH saat ini mengindikasikan potensi penguatan di level terkini $3,330 USD dengan target pengujian resistance terdekat di $3,565 USD dan level support di $3,000 USD. Harga Ethereum terkini masih berada di atas indikator EMA 200 harian dan stochastic di area oversold yang mengindikasikan potensi penguatan yang cukup menjanjikan dalam waktu dekat

Altcoin

Token CVX melonjak nilainya pada perdagangangan 29 Juli naik sebesar 20%, setelah pengumuman bahwa Convergence berintegrasi dengan Convex Finance  kini sudah berjalan. Integrasi ini membawa fitur yang ditingkatkan dan likuiditas yang meningkat ke platform. Convex Finance adalah protokol DeFi yang mengoptimalkan yield farming dan staking di Ethereum.

Secara analisis teknis, CVX mampu bounce di level support $2.848 - $2.938 selama harga mampu bertahan di atas level supportnya maka CVX terkonfirmasi bullish.

Makroekonomi dan Sentimen Pasar

Rupiah Indonesia menguat terhadap Dolar AS, ditutup pada level 16.274, naik 0,06% (29/07). Apresiasi ini dikaitkan dengan pengumuman oleh Kementerian Investasi bahwa investasi langsung asing (FDI) di Indonesia meningkat sebesar 16,6% year-on-year di kuartal kedua 2024, mencapai IDR 217,3 triliun (US$ 13,35 miliar).

Menguatnya harga Rupiah terhadap Dolar AS dapat menjadi momentum yang tepat untuk mulai menabung Dolar dalam bentuk stablecoin. Flexi Earn merupakan produk yang tepat untuk Anda, simpan stablecoinmu secara berkala melalui fitur Flexi Earn, dapatkan bunga hingga 7% APR yang bisa Anda tarik kapan saja. Coba Flexi Earn sekarang!

Disclaimer

Materi ini adalah untuk informasi umum dan bukan merupakan saran investasi, rekomendasi, atau ajakan untuk membeli dan menjual aset kripto, aset digital, sekuritas, atau instrumen turunan, atau untuk melakukan investasi apa pun. Mobee tidak berkewajiban untuk memperbarui laporan ini berdasarkan informasi dan peristiwa yang terjadi setelah laporan ini dibuat dan diterbitkan. Setiap saran atau rekomendasi dalam laporan ini mungkin tidak sesuai untuk pengguna tertentu.